2.0k penonton · 22 Maret 2022
Dalam era digital saat ini, semua UMKM diharapkan dapat segera melakukan transformasi digital. Apa itu transformasi digital? Digital transformation atau transformasi digital adalah proses transformasi proses analog menjadi digital, menggunakan bantuan teknologi. Lalu, bagaimana cara UMKM memulai transformasi digital dalam bisnisnya? Ada beberapa cara yang dapat dilakukan oleh pelaku UMKM. Mulai dari menggunakan electronic invoicing atau invoice digital, menggunakan media sosial, dan membangun toko daring di e-commerce.
Cara lain agar bisnis dapat memasuki transformasi digital adalah menggunakan platform Odoo. Odoo merupakan solusi ERP terintegrasi. Apa itu ERP? ERP merupakan singkatan dari Enterprise Resource Planning atau perencanaan sumber daya perusahaan. ERP adalah sistem informasi yang diperuntukkan bagi perusahaan manufaktur. Platform Odoo adalah perangkat lunak atau software manajemen bisnis. Mulai dari CRM, penagihan, akuntansi, manufaktur, gudang, manajemen proyek, manajemen stok dan e-commerce. Odoo akan mengintegrasikan dan menyederhanakan bisnis Anda.
Sebelum menggunakan Odoo, biasanya bisnis menggunakan satu software untuk satu tugas, hal itu tentu saja cukup merepotkan. Penggunaan Odoo dapat menjadi all in one solution atau satu solusi untuk semua proses bisnis Anda. Lalu, bagaimana cara menggunakan Odoo dalam sebuah bisnis? Yuk, temukan jawabannya dalam microlearning ini.
Agar menjadi pribadi yang mudah mendapatkan pekerjaan dan mengembangkan bisnis, jangan lupa kuasai materi seputar marketing, digital marketing, IT & Software, business dan entrepreneurship. Caranya dengan mempelajari rekomendasi kursus online gratis dan yang ada di aplikasi siap kerja QuBisa:
Solution Architect
0Komentar
QuBisa © 2025. All rights reserved.