Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Refleksi Diri : Mengenali Diri Sendiri Lebih Dalam

4.6k views · 15 September, 2021

Share
Universitas Sari Mulia

Universitas Sari Mulia

Salah satu cara melakukan refleksi diri adalah dengan mengenal diri sendiri secara lebih dalam. Caranya dengan melakukan evaluasi diri. Kita dapat membuat daftar pertanyan yang berisi: Who am i? What do i want? Where am i? What am i good at? What do i enjoy? Kemudian, jawab 5 pertanyaan tersebut dengan menuliskannya di selembar kertas atau di buku. 

 

Setelah menjawab 5 pertanyaan, apa yang Anda rasakan? Takjub, bingung, atau lega? Sering yang terjadi, kita susah untuk melihat kelebihan dan kekurangan yang kita miliki, namun lebih mudah melihat dan menilai orang lain. Akibatnya, kita pun sulit melakukan pengembangan diri, bahkan pengembangan karir ke arah yang lebih baik. Kita juga akan sulit menetapkan purpose atau tujuan hidup yang ingin dicapai.

 

Itu sebabnya, kita perlu melakukan refleksi diri dan mengenali potensi yang ada di dalam diri. Dengan cara ini, kita dapat mengenal potensi diri, kekuatan yang ada di dalam diri, dan menemukan passion.  Cara menemukan passion adalah kita senang ketika mengerjakannya dan pekerjaan tersebut dapat membawa kebahagiaan, serta kepuasan batin. 

 

Selain itu, kita jadi lebih mengenal kekuatan dan kekurangan yang kita miliki. Selanjutnya, akan lebih mudah bagi kita untuk mengembangkan keahlian dari kelebihan yang dimiliki sekaligus dapat melakukan perbaikan untuk berbagai kekurangan yang mungkin masih ada di dalam diri kita. Karena yang paling mengenal diri kita, harusnya kita sendiri.

 

Beberapa rekomendasi video microlearning bertema pengembangan diri dan dunia kerja juga sudah disediakan di aplikasi siap kerja QuBisa.com, antara lain:

 

 

 

0Comments

no profile