Unduh Aplikasi QuBisa
15 poin

Fase Promosi dan Pertimbangan di Ecommerce

1.9k penonton · 28 April 2022

Bagikan

Instruktur

Instructor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) is a private Islamic university in East Java, Indonesia, committed to developing human resources, science, and technology based on Islamic values. Accredited "Excellent," UMSIDA collaborates with QuBisa to offer online learning programs that enhance students' career skills.
Lihat Semua >

Deskripsi

Dalam membuka toko online di e-commerce, Anda patut mengetahui fase promosi dan pertimbangan dalam platform tersebut. Fase promosi adalah tahap-tahap yang dilalui dalam membuat promosi bisnis. Dalam hal ini bisa disebut juga sebagai attraction. Attraction adalah daya tarik yang bisa membuat calon pembeli tertarik dengan produk yang Anda tawarkan.

Bagaimana sebuah produk bisa ditemukan oleh calon pembeli? Berdasarkan datadari Tokopedia, 95 persen pembeli mencari produk melalui halaman pencarian. Artinya 95 persen dari 140 juta pengguna aktif bulanan Tokopedia. Jika seperti itu, maka yang harus dioptimalkan adalah kata kunci.

Dalam digital marketing ada yang namanya Search Engine Optimization (SEO), di mana mengetahui word directory di e-commerce dan media sosial sangat penting untuk strategi pemasaran digital. Dengan begitu, Anda harus mengetahui apa saja kata kunci yang banyak dicari oleh pasar. Dahulu saat ramai buka toko offline, promosi yang dilakukan harus gencar dan banyak sekali tantangan yang dihadapi. Namun di dunia digital, Anda bisa membuat calon pembeli menjadi pelanggan dengan melakukan analisis pasar.

Dunia digital adalah gambaran umum yang berhubungan dengan modernisasi juga perangkat di dalamnya. Dalam hal ini, yang bisa Anda lakukan adalah menyampaikan value produk dengan story telling. Setelah fase promosi, Anda juga perlu memahami fase pertimbangan atau consideration. Apa yang menjadi pertimbangan pembeli sebelum memutuskan untuk melanjutkan transaksi? Tentu saja kepercayaan dari produk. Bagaimana caranya Anda membuat produk bisa klik dengan pertimbangan calon pembeli.

Memahami digital marketing adalah perkara yang susah-susah gampang. Anda bisa mengikuti kursus online gratis di QuBisa agar bisa mahir dan menguasai pasar. Berikut rekomendasi microlearning tentang digital marketing:

0Komentar

no profile