1.2k penonton · 24 Mei 2022
English Teacher
Cover letter merupakan salah satu dokumen yang harus Anda sertakan saat mengirimkan lamaran kerja. Apa itu cover letter? Cover letter adalah surat pengantar atau dokumen yang berisi informasi tambahan berupa keterampilan dan pengalaman kerja. Dalam microlearning dijelaskan do’s and dont’s saat membuat cover letter bahasa Inggris.
Yuk, ketahui apa saja do atau hal yang harus Anda tuliskan pada cover letter. Pertama, tulis nama perusahaan dan informasi kontaknya dengan benar. Jangan sampai typo dalam menulis nama perusahaan. Typo adalah kesalahan pengetikan atau penulisan. Anda juga dapat meminta orang lain mengecek cover letter yang Anda buat untuk meminimalisir kesalahan.
Kedua, gunakan kalimat yang lebih formal. Hindari menggunakan kata-kata I want sebaliknya gunakan kata I would like atau I would appreciate. Ketiga, sebutkan penerima surat dengan formal, contohnya Dear Mr. Joe atau Dear Ms. Anne. Namun, jika Anda tidak mengetahui siapa nama penerima surat lamaran Anda, sebut nama penerima dengan Dear Hiring Manager. Keempat, pastikan cover letter hanya berupa satu halaman yang berisi 3 hingga 4 paragraf. Kelima, sertakan keyword yang spesifik. Keyword adalah kata kunci.
Perhatikan juga dont’s atau hal yang sebaiknya tidak Anda lakukan saat membuat cover letter. Pertama, jangan menyalin mentah-mentah kata-kata yang ada pada contoh cover letter. Sebaiknya kembangkan kata-kata yang ada, sesuai dengan gaya penulisan Anda. Kedua, jangan mengirimkan cover letter yang sama dalam setiap lamaran yang Anda kirim. Usahakan untuk membuat cover letter berbeda dan sesuaikan dengan culture perusahaan.
Simaklah e-learning lainnya seputar career development dan self development pada aplikasi siap kerja QuBisa di bawah ini:
0Komentar
QuBisa © 2025. All rights reserved.