Unduh Aplikasi QuBisa
9 Tools Terbaik untuk Menjalankan Social Media Marketing
Social Media Marketing

9 Tools Terbaik untuk Menjalankan Social Media Marketing

Gilang Maulani24 Jan 234 menit membaca

Dalam penerapan strategi social media marketing, kamu perlu melakukan analisis atas hasilnya untuk tahu tingkat keberhasilan strategi yang kamu gunakan. Nah, agar bisa mendapatkan data analitik yang kuat, kamu membutuhkan sejumlah tools atau alat ukur social media marketing. Apa saja tools social media marketing? Yuk, baca ulasan lengkapnya di artikel QuBisa ini.

9 Tools Social Media Marketing Wajib Bagi Pemilik Bisnis Online

HubSpot CRM

HubSpot CRM adalah software atau perangkat lunak Customer Relationship Management (CRM) yang dapat membantu mengelola interaksi dan komunikasi bisnismu dengan pelanggan. Misalnya mengelola database pelanggan, menjadwalkan konten, mengatur aktivitas campaign, melacak analitik dan interaksi pelanggan di media sosialmu, dan sebagainya. 

Bahkan tools ini bisa kamu integrasikan dengan email, kalender, dan formulir web demi mengoptimalkan penerapan strategi pemasaran di media sosial yang kamu lakukan.

Sprout Social

Kalau ingin punya satu alat ukur yang praktis, fitur lengkap, dan bisa digunakan untuk beberapa media sosial sekaligus, kamu bisa memilih Sprout Social. Beberapa fitur penting yang tersedia di perangkat ini, antara lain, mempelajari strategi kompetitor, posting konten terjadwal, analisis data analitik, research keyword, bahkan untuk menentukan mentions.

Dengan alat bernama Sprout Social ini, kamu bisa mendapatkan data analitik yang jauh lebih lengkap sehingga dapat membantu kamu meningkatkan engagement di media sosial bisnis. Selain itu, tersedia fitur Smart Inbox yang memungkinkan kamu membalas berbagai interaksi dan pesan dari pelanggan tanpa perlu membuka satu per satu akun media sosialnya.

memantau analitik media sosial

Hootsuite

Menggunakan Hootsuite juga bagus untuk aktivitas kampanye di media sosial, seperti menjadwalkan publikasi konten terjadwal di berbagai akun media sosial bisnis dari satu platform. Otomatis, pekerjaan publish konten ke beberapa media sosial bisnis jadi lebih cepat dan praktis. 

Akan ada laporan mingguan yang bisa kamu gunakan untuk memantau query atau kata kunci yang audiens gunakan. Terutama saat mereka mencari informasi di berbagai media sosial secara real time. Data yang up to date ini akan membantu kamu mengoptimalkan strategi social media marketing bisnis.

Buffer

Buffer adalah software atau perangkat lunak yang dapat membantu kamu mengelola beberapa akun media sosial bisnis hanya dari satu platform sekaligus. Misalnya di Twitter dan Facebook. Cara kerja dan penggunaannya memang mirip seperti Hootsuite. 

Kamu bisa membuat content plan, melakukan evaluasi dan analisis insight serta engagement audiens yang terjadi di tiap konten. Selain itu, menggunakan Buffer bisa memaksimalkan kampanye yang kamu lakukan di media sosial.

Awario

Perangkat analisis bernama Awario ini memang masih terbilang baru, namun performanya cukup bagus untuk membantu kamu melakukan pemantauan aktivitas pemasaran di media sosial. Banyak fitur profesional yang bisa kamu gunakan untuk memantau berbagai obrolan brand, tren yang sedang viral, melakukan analisis kompetitor, bahkan membuat query Boolean yang rumit untuk sejumlah pencarian.

BuzzSumo

BuzzSumo menjadi salah satu tools social media marketing yang dapat membantu kamu memantau semua aktivitas marketing di media sosial bisnis. Kamu bisa menemukan ide konten yang sedang viral, dan membuat jadwal publikasi.

Selain itu, kamu dapat melakukan analisis terhadap influencer yang ingin kamu ajak kerja sama, bahkan melacak strategi yang sedang dijalankan kompetitor. Untuk menggunakan tools ini, kamu harus membayar biaya langganan ya. Namun harga yang kamu bayarkan tersebut sebanding kok dengan berbagai fitur bagus yang bermanfaat.

analisis engagement sosial media

Brandwatch Consumer Research

Menggunakan tools social media marketing bernama Brandwatch Consumer Research, memungkinkan kamu melacak berbagai macam hal yang ada hubungannya dengan bisnis.

Misalnya menganalisis audience insight Facebook, riset kata kunci dari yang general sampai yang sedang viral. Bahkan tersedia fitur query builder yang akan membantu kamu menemukan kueri yang paling sering digunakan audiens.

Shareit

Shareit adalah aplikasi pemindai atau software yang berguna untuk mentransfer file dari satu perangkat ke perangkat lain, tanpa menggunakan kabel atau perangkat eksternal. Aplikasi ini menggunakan teknologi nirkabel, seperti Wi-Fi Direct, untuk mentransfer file secara lebih cepat. 

Kamu bisa menggunakan Shareit untuk mentransfer file berbagai jenis, seperti foto, video, musik, dokumen, dan lainnya, untuk keperluan produksi dan pembuatan konten promosi di media sosial. Shareit juga memiliki fitur tambahan seperti kontrol konten, pemutar media, dll.

Digimind Social

Jika memilih tool yang satu ini, kamu akan mendapatkan kecerdasan buatan yang berguna untuk monitoring sosial media, serta untuk social media listening. Dengan kata lain, kamu bisa melacak dan mempelajari, bagaimana audiens maupun pelanggan membicarakan brand kamu di media sosial.

Keistimewaan lain dari perangkat analisis, memudahkan dalam mengukur performa konten yang telah kamu publikasi, baik postingan yang diunggah di waktu yang sama atau menggunakan schedule post Instagram atau Twitter.

Ingin menerapkan strategi social media marketing yang tepat sasaran? Manfaatkan 9 tools social media marketing di atas. Oh ya, agar proses pembacaan data yang tersaji pada pengukuran hasil kampanye di media sosial, kamu harus paham jenis analitik media sosial. Untuk itu, pelajari juga: 4 Jenis Social Media Analytics yang Wajib Kamu Pahami.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua