Unduh Aplikasi QuBisa
Tips Tetap Jadi Diri Sendiri dalam Hubungan Cinta
Artikel
Motivation

Tips Tetap Jadi Diri Sendiri dalam Hubungan Cinta

Gilang Maulani24 Jan 235 menit membaca

Mencintai seseorang bisa dikatakan sebagai anugerah yang luar biasa. Bisa saling mencintai dan memahami mungkin saja menjadi idaman banyak orang. Namun sayang, banyak di antara mereka malah terlena hingga mengabaikan diri sendiri.

Semakin dalam Anda mencintai orang lain, Anda berusaha melakukan apa pun demi kebahagiaan orang tersebut. Seluruh waktu, tenaga, dan hidup Anda, didedikasikan untuk memberikan yang terbaik bagi pasangan. Anda lupa, diri Anda sendiri pun sebenarnya butuh untuk Anda cintai. 

Untuk tetap jadi diri sendiri dalam hubungan cinta mati, mari simak beberapa tips mencintai diri pada artikel QuBisa kali ini. 

Tips Mencintai Diri Sendiri Ketika Sudah Cinta Mati kepada Pasangan

Apa sih cinta mati itu? Apakah Anda termasuk di dalam hubungan cinta mati? Coba lakukan analisis terlebih dahulu terhadap keseharian Anda. Bagaimana Anda menjalani setiap hari bersama orang yang Anda cintai? Apa saja yang Anda lakukan untuknya? Apa yang sudah Anda lakukan untuk diri sendiri? Apakah Anda bahagia?

Setelah melakukan analisis, Anda bisa mengetahui, apakah Anda terlibat hubungan cinta mati hingga lupa menjadi diri sendiri? Apakah Anda sudah cukup mencintai diri Anda selama ini ataukah belum? 

Jika jawabannya ternyata Anda belum cukup mencintai diri sendiri, berikut beberapa tips yang wajib Anda ketahui agar tidak terlena dalam mencintai orang lain secara berlebihan: 

Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri

Dalam menjaga relationship management yang sehat, Anda wajib punya waktu khusus untuk diri sendiri, atau biasa disebut me time. Meluangkan waktu di sini, bisa dalam bentuk menghabiskan waktu untuk melakukan kegiatan yang Anda sukai, memanjakan atau merawat diri, mengisi waktu luang dengan hobi, dan sebagainya. 

Saat menjalin hubungan cinta mati jangan lupa mencintai diri sendiri

Ini cara terbaik untuk menjaga kesehatan mental Anda juga, karena punya waktu khusus untuk melakukan kegiatan yang disukai bisa meningkatkan rasa bahagia Anda. Perasaan bahagia itu menular dan menciptakan lingkaran bahagia. Kalau Anda bahagia, otomatis akan lebih mudah membuat orang-orang di sekitar Anda ikut bahagia.

Selain itu, Anda bisa mengisi waktu ini dengan berkumpul bersama teman terdekat atau keluarga. Hal ini bertujuan, agar hubungan Anda dengan kerabat tidak putus hanya karena Anda terlalu sibuk dengan pasangan.

Cobalah Mencari Inspirasi dari Luar

Ada banyak problematika dalam hubungan cinta mati. Intensitas cinta yang terlalu tinggi dan mengekang akan membuat Anda seakan tercekik dan kehilangan kebebasan. Dampak cinta mati seperti ini tentu saja tidak bagus bagi perkembangan diri Anda, juga perkembangan diri pasangan.

Ketika menjalin hubungan cinta mati, biasanya Anda dan pasangan menghabiskan lebih banyak waktu bersama dan tidak bersosialisasi dengan orang lain. Dampak negatif hubungan seperti ini, bisa membuat Anda dan pasangan mengalami kebosanan dalam hubungan percintaan.

Alangkah baiknya, jika Anda tetap membuka diri dan mencari inspirasi dari luar. Maksudnya, Anda perlu membebaskan diri Anda dan tak hanya berkutat pada circle Anda dan pasangan saja. Sebab, ketika berhasil mendapatkan inspirasi dari luar, Anda akan menemukan banyak pemahaman baru mengenai hubungan yang sehat. 

Hubungan cinta yang sehat adalah hubungan yang saling membangun dan melengkapi satu sama lain. Hubungan yang sehat juga memiliki cara komunikasi yang baik dan asertif, saling memberi kepercayaan, bebas dari curiga, dan pastinya akan mendorong personal growth Anda dan pasangan ke arah yang lebih baik.

Seimbangkan Kehidupan Pribadi dan Sosial

Dalam menjalani hubungan dengan pasangan, terutama pasangan cinta mati, jangan sampai Anda menutup diri dari banyak hal. Anda harus menyeimbangkan antara menjalin hubungan dengan menerima banyak hal baru dari luar. Selain membantu meningkatkan potensi, hal Ini juga akan membantu Anda untuk mendewasakan diri dan pikiran.

Sadari pula, menjalani hidup dengan baik tidak hanya Anda lalui bersama pasangan saja. Anda butuh orang lain juga, untuk bisa bersosialisasi, berkembang menjadi pribadi yang lebih baik, memiliki kemampuan komunikasi yang baik, bahkan bisa untuk mencapai impian-impian Anda sendiri.

Batasi Komunikasi Online ketika Sedang LDR

Banyak yang beranggapan, komunikasi online menjadi sumber utama masalah dalam hubungan cinta mati, terutama bagi pasangan long distance relationship atau LDR. Ketika Anda dan pasangan berkomunikasi secara berlebihan, apalagi tidak saling bertemu dalam waktu yang cukup lama, itu akan meningkatkan kemungkinan terjadinya kesalahpahaman.

Tips Tetap Jadi Diri Sendiri dalam Hubungan Cinta Mati

Tetapkan Batasan

Dalam relationship management, Anda wajib menetapkan batasan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan menetapkan batasan, juga akan membuat Anda lebih terlindungi dan menjaga privasi Anda. Misalnya, tidak mengganggu privasi seperti password handphone atau media sosial masing-masing.

Jangan Berubah Demi Pasangan

Jangan pernah mengubah diri Anda demi pasangan. Tetap menjadi diri sendiri itu lebih baik. Meskipun Anda sudah cinta mati dengan dia, tetapi alangkah lebih baik jika perubahan apa pun yang Anda lakukan pada diri Anda, pastikan Anda melakukannya untuk kebaikan diri sendiri. Karena, jika mengikuti standar yang ditetapkan oleh pasangan, Anda akan terbebani dan jadi tidak bahagia.

Saling Mendukung

Saat menjalin hubungan, Anda dan pasangan harus tetap saling mendukung keinginan dan cita-cita masing-masing. Hal ini menunjukkan betapa besar rasa sayang Anda kepada kekasih, demikian juga sebaliknya. Selain itu, dengan saling mendukung, akan membuat Anda lebih mencintai diri sendiri dengan porsi yang lebih besar dibandingkan cinta terhadap pasangan.

Nah itulah beberapa tips mencintai diri sendiri saat sedang menjalin cinta mati dengan kekasih. Bagaimana menurut Anda?

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua