Unduh Aplikasi QuBisa
Pengertian Berita Hoax dan Cara Mengatasinya
Artikel
General Health

Pengertian Berita Hoax dan Cara Mengatasinya

Magdalena Amelia Anur Septawati Waruwu24 Jan 233 menit membaca

Pesatnya perkembangan teknologi mempengaruhi berbagai aktivitas masyarakat. Dalam hal ini termasuk pada kecepatan sebuah berita tersebar ke khalayak luas. Sebelum era internet, bertukar kabar bisa memakan waktu hingga mingguan. Kini hanya dalam hitungan detik, satu pesan bisa sampai tujuan.

Hal ini memang mempermudah aktivitas. Namun di sisi lain, ada hal yang tak boleh dilupakan karena kecanggihan teknologi kerap disalahgunakan oleh oknum tertentu. Pada artikel kali ini, Anda bisa memahami dahulu mengenai pengertian berita hoax dan cara mengatasinya.

Pengertian Berita Hoax dan Cara Mengatasinya

Pengertian berita hoax adalah berita bohong yang dibuat dengan tujuan tertentu. Hoax biasanya didistribusikan melalui pesan WhatsApp atau status hoax di sosial media yang berpeluang besar untuk dibagikan kepada lebih banyak orang. Untuk bisa membedakan mana berita yang benar dan mana berita hoax, Anda perlu mengenal ciri-ciri berita hoax.

Adapun dampak berita hoax di antaranya:

Hoax Meresahkan dan Membuat Panik Masyarakat

Hal ini karena isi berita yang tidak dapat dipertanggungjawabkan baik secara logika maupun data. Kabar miring yang muncul akan menimbulkan kepanikan mengingat karakter dan latar belakang pendidikan setiap orang tidak sama. 

Dengan tujuan untuk mengurangi penyebaran berita hoax yang bisa membuat panik masyarakat inilah, maka hadir kanal cekfakta. Anda bisa menggunakan website tersebut untuk memeriksa kebenaran suatu berita.

Hoax dapat meresahkan dan membuat panik

Membuat Masyarakat Melakukan Sesuatu yang Berbahaya

Sejak pandemi melanda, banyak muncul berita hoax terkait Covid-19 tersebut. Mirisnya hampir seluruh isi broadcast menggiring opini masyarakat untuk tidak mempercayai adanya COVID-19, menyepelekan virus, hingga menghadirkan beragam metode pengobatan di luar nalar. Tentu hal ini sangat berbahaya karena menyangkut keselamatan banyak orang. Sedikit saja orang yang abai, dampaknya akan terasa untuk masyarakat luas.

Sosialisasi mengenai bahaya penyebaran berita hoax bukan hanya tugas pemerintah, namun Anda juga bisa melakukannya, dimulai dari diri Anda sendiri untuk terbiasa memeriksa fakta suatu berita yang Anda terima. Di saat yang sama, Anda juga bisa mengajarkan pentingnya melakukan cekfakta untuk setiap berita kepada anggota keluarga dan orang-orang terdekat Anda. Apalagi, sudah ada contoh bahaya berita hoaks Covid-19 sampai merugikan hingga 1 desa.

Menimbulkan Perpecahan

Isu SARA merupakan konten empuk yang digunakan untuk menimbulkan kebencian pada golongan, suku, atau agama tertentu. Sebagai masyarakat Indonesia yang hidup di tengah keberagaman, tentu hal ini tidak tepat dan dapat membahayakan persatuan bangsa. 

Mengancam Kesehatan Fisik dan Mental

Berita bohong bernada ancaman dapat mempengaruhi kesehatan mental seseorang karena narasi yang digunakan dapat mengundang kecemasan, kekhawatiran, serta menghilangkan rasional. Cara terbaik untuk menjaga kesehatan mental, Anda perlu menganalisis dan menghindari berita hoaks.

Mengakibatkan Kerugian Materi

Tak hanya kesehatan mental, persatuan bangsa atau kepanikan masyarakat, dampak hoax juga bisa mengakibatkan kerugian materi. Dengan semakin canggihnya teknologi dan kemudahan berkirim pesan membuat pesan berantai sangat mudah menyebar. Kalimat bernada fantastis bisa mengelabui target untuk mengirim uang dengan iming-iming hadiah.

Berita hoax juga dapat memicu perpecahan dan perselisihan

Mengenali jenis berita, termasuk berita hoaks penting di masa digital sekarang, terutama ketika arus informasi sedemikian cepat. Ada banyak tips menganalisa berita hoaks yang bisa Anda lakukan, mengingat peredaran berita hoaks selama pandemi covid-19 meningkat tajam.

Di QuBisa platform belajar online, Anda juga bisa menemukan video microlearning yang mengajak Anda untuk mengenali berita hoaks yang banyak beredar di masyarakat, mengetahui ciri-cirinya, kemudian membantu mencegah peredarannya agar tidak semakin luas. Beberapa video tersebut, antara lain: tips cari cekfakta agar terhindar dari berita hoaks, mengenali perbedaan disinformasi dan misinformasi, contoh berita hoaks yang perlu diklarifikasi secepatnya, dan masih banyak lagi. 

Mari kenali berita hoax dan lakukan pencegahan serta atasi bersama-sama.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua