Unduh Aplikasi QuBisa
Pengaruh Karyawan Senior di Tempat Kerja
Artikel
Career Development

Pengaruh Karyawan Senior di Tempat Kerja

Punto Wicaksono24 Jan 234 menit membaca

Kantor adalah tempat di mana ada banyak orang dengan berbagai tipe kepribadian dan keahlian, yang berusaha menyatu untuk mencapai tujuan pribadi maupun tujuan yang telah ditentukan perusahaan. Perbedaan usia dan lama bekerja kemudian mengelompokkan para pekerja di dalam perusahaan menjadi karyawan senior dan karyawan junior. 

Apa itu karyawan senior? Karyawan senior adalah karyawan yang sudah lama bekerja di suatu perusahaan. Adakalanya pengaruh karyawan senior sama dengan karyawan yang memiliki jabatan tertentu. Ya, pengaruhnya bisa sangat besar terhadap karir Anda dan kemajuan perusahaan.

Keunggulan Karyawan Senior di Perusahaan

Walau beberapa karyawan senior dinilai sering kurang update, terutama masalah tren terkini dan penggunaan teknologi, namun tak bisa menutupi kenyataan bahwa ada banyak keunggulan yang dimiliki para karyawan senior, di antaranya:

Punya Loyalitas Tinggi

Karyawan senior yang sudah bekerja hingga belasan bahkan puluhan tahun di suatu perusahaan, telah membuktikan dirinya memiliki loyalitas dan tingkat kesetiaan tinggi pada perusahaan. Tak heran hal inilah yang menjadi salah satu kelebihan karyawan senior, sehingga dapat mempengaruhi kinerja suatu perusahaan.

Dengan loyalitas yang tinggi, karyawan senior tentunya memiliki keinginan yang tinggi dalam hal jenjang karir supaya bisa berpartisipasi lebih dalam memajukan perusahaan. Sebab, mereka memiliki rasa tanggung jawab yang besar bahwa kemajuan perusahaan sudah pasti akan berpengaruh pula pada karir mereka. 

Akhirnya, rasa tanggung jawab itu pula yang membuat karyawan senior berusaha meningkatkan skill, keahlian yang berguna bagi perusahaan, membangun solidaritas dan kerja sama tim.

Dapat Menangani Permasalahan dengan Cara yang Lebih Baik

Dapat Menangani Permasalahan dengan Cara yang Lebih Baik

Telah bekerja dalam jangka waktu lama dan sering menghadapi permasalahan yang sama membuat karyawan senior memiliki pengalaman untuk menemukan solusi terbaik demi menyelesaikan masalah yang terjadi. Ya, setiap perusahaan seringkali mengalami permasalahan berulang berkaitan dengan kinerja karyawan baru. Itulah sebabnya, karyawan senior perlu membimbing dan mengarahkan karyawan junior agar tidak melakukan kesalahan yang biasanya dialami karyawan baru.

Lebih Tahu Situasi Perusahaan

Karyawan senior lebih mengetahui situasi dan seluk beluk perusahaan tempatnya bekerja. Dengan mengetahui situasi dalam perusahaan, karyawan senior jelas sudah paham dan punya pengetahuan yang cukup cara menangani peristiwa yang tidak diinginkan. Tak heran jika biasanya karyawan lain akan meminta solusi pada karyawan senior mengenai beberapa permasalahan. Sebagai karyawan junior, Anda perlu berbaur dengan senior dan melakukan pendekatan personal supaya bisa mendapatkan ilmu berharga dan belajar dari pengalaman mereka.

Cenderung Dipercaya oleh Atasan

Sepak terjangnya yang lama di perusahaan, membuat karyawan senior lebih dipercaya oleh atasan. Tentu saja bukan karena budaya like dan dislike. Faktor penyebabnya, karena karyawan senior memiliki loyalitas tinggi serta kemampuan yang dapat diandalkan. Inilah yang membuat atasan lebih mempercayai hasil kerja yang dilakukan karyawan senior.

Dalam case tertentu, seperti mengambil beberapa keputusan penting untuk perusahaan, biasanya atasan juga merundingkannya dengan karyawan senior yang dipercayainya. Hal ini dilakukan agar atasan memiliki pandangan yang luas sebelum memutuskan hal yang krusial untuk perusahaan.

atasan dengan sifat mentoring

Dapat Bertindak Sebagai Mentor untuk Karyawan Baru

Karyawan baru, termasuk yang masih menjalani masa probation, lumrah kalau masih sering melakukan kesalahan. Namun tak jarang, kesalahan yang terjadi bisa berakibat fatal. Di saat seperti ini, peran karyawan senior sangat penting karena bisa bertindak sebagai mentor atau pembimbing yang baik untuk melatih karyawan baru dalam melaksanakan pekerjaan mereka demi meminimalkan kesalahan.

Dengan membantu karyawan baru, karyawan senior juga dapat menjalin hubungan kekerabatan dan komunikasi yang baik dalam perusahaan. Selain itu, bisa menciptakan suasana yang menyenangkan dan membuat nyaman, sehingga mendukung kelancaran dari kinerja perusahaan.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai pengaruh karyawan senior di tempat kerja. Karyawan senior yang sudah lama bekerja di perusahaan telah memiliki pengalaman yang mumpuni, memiliki banyak pengetahuan, dan tahu situasi yang sering dialami oleh perusahaan sehingga bisa mengambil peran penting untuk meminimalkan berbagai risiko yang mungkin terjadi. Ingin mengetahui tipe karyawan atau rekan kerja lainnya? Anda bisa mempelajarinya melalui berbagai kursus online gratis di aplikasi belajar online QuBisa, berikut:

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua