Unduh Aplikasi QuBisa
Mengenal Hedonic Treadmill dan Cara Mengatur Keuangan yang Efektif
Money Management Tools

Mengenal Hedonic Treadmill dan Cara Mengatur Keuangan yang Efektif

Gilang Maulani24 Jan 235 menit membaca

Pernah mendengar tentang hedonic treadmill? Atau justru saat ini Anda sedang mengalaminya? Fenomena hedonic treadmill sebenarnya adalah suatu kondisi yang sudah sering Anda jumpai, terutama berkaitan dengan keuangan.

Penyebabnya, banyak orang yang tidak tahu cara mengatur keuangan yang benar. Para ahli mendefinisikan istilah ini sebagai hal-hal yang berhubungan dengan kepemilikan atau pengelolaan uang dan kebahagiaan. Sedangkan contoh untuk situasi hedonic treadmill, yakni meningkatnya penghasilan yang berbanding lurus dengan pengeluaran.

Prinsip dari konsep hedonic treadmill itu sendiri, bisa diartikan semakin banyak, berarti semakin baik, sehingga bukan hal yang mengherankan, jika seseorang yang mengalami hedonic treadmill sering bermasalah dengan finansial, termasuk cara manajemen keuangan pribadi mereka.

Cara Mengatur Keuangan agar Tidak Terjebak Hedonic Treadmill

Terjebak dalam situasi hedonic treadmill, memang bisa dibilang merugikan dalam hal keuangan. Untuk itu, ada beberapa hal yang dapat lakukan sebagai cara untuk mengelola keuangan pribadi.

Membuat Anggaran Keuangan

Membuat anggaran keuangan menjadi cara pertama untuk menentukan apa saja kebutuhan Anda dan berapa dana yang dibutuhkan. Pastikan Anda selalu membuat skala prioritas demi terhindar dari jebakan nafsu belanja yang tinggi, menghindarkan kebutuhan yang tidak penting, dan belajar hidup hemat.

Cara mengatur keuangan

Melunasi Hutang

Apabila Anda sudah tepat dalam mengatur keuangan, tentu saja Anda tidak memiliki hutang. Namun terkadang, berhutang menjadi solusi keuangan dalam keadaan yang mendesak. Tetapi, ingatlah bahwa hutang akan membuat keuangan Anda tidak stabil dan justru menjadi beban.

Jika terpaksa berhutang, pastikan memilih pinjaman dana dengan bunga ringan. Kemudian, segera mencicil atau melunasi uang tersebut ketika Anda telah menerima gaji. Buatlah pelunasan hutang menjadi prioritas bulanan Anda. Jangan mengesampingkan prioritas pelunasan hutang atau bahkan menunda di bulan berikutnya agar tidak terkena denda yang biayanya biasanya mahal.

Buat Daftar Prioritas Utama

Cara untuk mengatur keuangan pribadi selanjutnya, lakukan financial check up. Kemudian, buat daftar prioritas utama yang akan menjadi fokus utama keuangan Anda setiap bulan. Contoh pengeluaran rutin dan menjadi prioritas, misalnya dana pendidikan, biaya kebutuhan sehari-hari, tagihan air, listrik dan lain sebagainya. Menetapkan prioritas dan melakukan penghematan pada biaya pengeluaran untuk hal-hal tak penting merupakan langkah baik dalam melakukan improvement circle keuangan.

Menyisihkan Dana Darurat

Ada banyak persiapan yang perlu dilakukan dalam mengelola uang. Salah satunya adalah menyiapkan dana darurat yang akan sangat berguna bagi Anda dalam kondisi terdesak, misalnya ketika sakit dan membutuhkan biaya banyak sementara Anda tak mungkin bisa bekerja dan mendapatkan penghasilan, terjadi musibah, kehilangan, dan sebagainya. Menyisihkan dana darurat bisa dilakukan dengan cara konvensional, misalnya dengan memiliki rekening tabungan terpisah atau bisa pula secara modern dengan memiliki instrumen investasi, seperti logam mulia, mata uang asing, atau saham dan deposito.

daftar prioritas untuk mengelola dan mengatur keuangan

Menyimpan Uang Receh

Sering menyepelekan uang receh dari hasil kembalian saat berbelanja? Mulai sekarang, jangan pernah lagi menyepelekan uang receh. Anda bisa coba menggunakan celengan dan simpan uang receh tersebut. Meski terlihat receh, kalau rajin dikumpulkan, nilainya akan jadi besar lho.

Rutin Menabung

Menabung menjadi hal yang sangat penting, bagi Anda yang ingin mengelola kondisi finansial. Tabungan ini bisa Anda pakai untuk kebutuhan di masa mendatang atau pun rencana-rencana yang ingin diwujudkan.

Menjalani Gaya Hidup Minimalis

Saat ini sudah banyak orang yang sadar bahwa menerapkan gaya hidup minimalis adalah salah satu cara mengatur keuangan yang efektif. Konsep kehidupan ini, awalnya dipopulerkan oleh Marie Kondo. Bagi Anda yang saat ini terjebak dalam hedonic treadmill, mencoba cara ini bisa dibilang cukup efektif.

Anda bisa coba dengan menyingkirkan barang-barang yang tidak fungsional atau tidak bermanfaat. Selalu beli barang yang memang dibutuhkan dan bukan membeli karena tuntutan gengsi maupun gaya hidup. Manfaat menjalani hidup minimalis, tentu saja Anda akan menjadi pribadi yang lebih bersyukur, tidak boros, serta keuangan lebih stabil.

Agar memiliki pengetahuan dan kemampuan dan mengelola dan mengatur keuangan, Anda juga bisa mempelajari terkait pengelolaan keuangan yang baik dengan mengikuti webinar Tips Jitu Mengelola Keuangan Pribadi Secara Efektif, kemudian menerapkan cara Mengelola Keuangan di Zaman Now.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua