Unduh Aplikasi QuBisa
Kamu Telat Datang Interview Kerja? Lakukan 5 Hal Ini!
Artikel
Career Development

Kamu Telat Datang Interview Kerja? Lakukan 5 Hal Ini!

Wanda Indana22 Mar 232 menit membaca

Cara interview agar diterima bisa dengan datang ke lokasi tepat waktu. Tetapi bagaimana kalau ternyata kamu datang telat? Apa yang harus dilakukan? Yuk, pelajari tips interview kerja saat kamu terpaksa telat datang ke lokasi wawancara.

1. Jangan Panik

Kamu mungkin panik saat tahu akan datang terlambat saat interview kerja. Wajarlah muncul perasaan tak enak. Apalagi membayangkan sikap pewawancara nanti. 

Tapi, seburuk apa pun kondisinya, kamu harus tetap datang ke perusahaan untuk bersiap mengikuti wawancara, walaupun kamu datang terlambat. Jika kamu dapat menjelaskan alasannya, pewawancara bisa saja memaklumi keterlambatan yang kamu alami.

Saat tiba di lokasi, sebaiknya tenangkan diri dulu. Jangan masuk ke ruangan interview dengan nafas yang masih terengah-engah. Duduk sejenak dan ambil nafas dua tiga menit. Tenangkan diri supaya nanti kamu tidak panik atau gugup. Jika sudah siap, baru lakukan interview.

telat datang interview? jangan panik!

3. Tawarkan Jadwal Ulang

Kalau recruiter tidak bisa menunggu dalam waktu lama, karena dia sudah ada agenda lain yang menunggu, cobalah meminta jadwal ulang interview. Ini untuk menghormati rekruter, mengingat setiap orang memiliki jadwal atau kesibukan masing-masing. 

Jika disetujui, kamu harus lebih siap lagi. Jangan sampai datang terlambat lagi. Sebaiknya datang lebih awal. Kalau hal tersebut sampai terjadi lagi, itu bukan hanya menambah buruk nilaimu di mata rekruter. Tetapi bisa membuat kamu gagal mendapatkan peluang diterima bekerja.

4. Siapkan Alasan Sederhana

Alih-alih mempersiapkan alasan panjang lebar penyebab keterlambatan, sebaiknya beri alasan sederhana dan masuk akal. 

Semakin panjang dan rumit alasan keterlambatan, pewawancara akan semakin ingat kesalahan kamu. Setelah memberikan alasan singkat, segera lanjutkan sesi wawancaranya.

Menyiapkan alasan penyebab keterlambatan

Ucapkan Terima Kasih

Setelah usai menjalani wawancara, jangan lupa meminta maaf lagi dan ucapkan terima kasih karena masih memberikan kesempatan dan meluangkan waktu. Kamu juga bisa mengirimkan email ucapan terima kasih kepada rekruter sebagai bentuk penghargaan.

Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat telat datang ke lokasi wawancara kerja. Jangan lupa, sebelum datang mengikuti wawancara, cari tahu apakah wawancara dilakukan dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. Jika dilakukan dalam bahasa Inggris, maka kamu perlu persiapan matang dan pelajari juga Contoh Cara Interview Kerja Bahasa Inggris.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua