Unduh Aplikasi QuBisa
Influencer Marketing: Pengertian dan Manfaatnya untuk Brand Awareness
Artikel
Social Media Marketing

Influencer Marketing: Pengertian dan Manfaatnya untuk Brand Awareness

Punto Wicaksono16 Dec 235 menit membaca

Kamu pasti sudah tahu tentang strategi digital marketing dan cara penerapannya, kan? Dalam penerapan strategi digital marketing, ada yang namanya influencer marketing

Influencer marketing adalah salah satu strategi yang masih efektif hingga hari ini untuk membantu pebisnis membangun brand awareness dan mendapatkan lebih banyak pelanggan. Cari tahu yuk, pengertian dan manfaat influencer marketing secara lengkap di artikel QuBisa ini.

Apa Itu Influencer Marketing? 

Influencer adalah orang yang memiliki pengaruh kuat dalam masyarakat, yang pendapat dan masukannya didengar, dan menjadi trendsetter bagi para pengikutnya, baik dalam skala kecil atau skala besar.

Sementara influencer marketing adalah strategi pemasaran yang bekerja sama dengan seorang atau beberapa influencer untuk melakukan promosi, menyelenggarakan digital campaign, dan sebagainya untuk mencapai tujuan pemasaran yang perusahaan inginkan. 

Strategi pemasaran melibatkan influencer bisa berbentuk endorsement, kampanye di media sosial, review singkat, unboxing product, dan sebagainya. 

Jika menerapkan strategi influencer marketing, kamu sebagai pemilik brand bisa menjangkau target audiens yang diinginkan secara lebih lebih luas.   

Ingin tahu lebih banyak tentang influencer marketing? Kamu bisa mempelajari lebih lanjut pada belajar online di platform belajar online terbaik QuBisa, di antaranya:

7 Manfaat Influencer Marketing

Kerja sama antara brand dengan influencer untuk kepentingan pemasaran menjadi salah satu strategi yang cukup efektif dan memberi banyak manfaat bagi pengembangan bisnis. Beberapa manfaat tersebut, antara lain:

1. Engagement yang Tinggi

Menciptakan konten bareng influencer dapat membantu kamu mendapatkan engagement yang tinggi. Kok bisa? Ya, iya. Sebab, pengikut influencer biasanya sangat terlibat dengan konten yang dibagikan oleh idola mereka. 

Itulah sebabnya, kalau kamu ingin membangun brand awareness, maka bekerja sama saja dengan influencer. Kehadiran mereka membantu kamu menghasilkan konten yang lebih menarik dan relevan, yang kemudian meningkatkan interaksi dari audiens.

2. Meningkatkan Brand Awareness

Menggunakan jasa influencer untuk memasarkan brand, juga dapat membantu meningkatkan brand awareness dan membuat jangkauan pemasaran produk bisnis jadi lebih luas. 

Prinsipnya, semakin banyak konsumen yang bisa mengenali produk, jasa, maupun layanan bisnis yang kamu tawarkan, maka semakin besar peluang terjadinya penjualan.

3. Membuat Produk jadi Pusat Perhatian

Influencer dengan jumlah pengikut yang banyak sudah pasti jadi perhatian. Apa pun yang mereka lakukan, produk apa pun yang mereka gunakan, selalu jadi tren di kalangan para followers.

Nah, bekerja sama dengan influencer bisa menjadi cara terbaik dan tercepat memperkenalkan produk dan membuat bisnis jadi pusat perhatian.

Namun hal penting yang perlu kamu perhatikan saat ingin membuat produk jadi pusat perhatian melalui influencer marketing, pastikan influencer yang diajak bekerja sama memiliki voice dan niche yang memang sesuai dengan brand

Misalnya, produk dari bisnis kamu adalah kebutuhan balita dan anak, bagusnya sih kamu bekerja sama dengan influencer niche parenting. Untuk itu, coba baca ini: Rekomendasi Parenting Influencer di Indonesia

Begitu pun kalau produk yang kamu jual berupa peralatan olahraga, maka bekerja sama saja dengan influencer yang memang senang berolahraga.

4. Meningkatkan Kredibilitas dan Kepercayaan

Influencer menjadi sosok yang sudah tentu memiliki kredibilitas sehingga para pengikutnya akan mempercayai mereka. Bahkan opini, pendapat, serta saran mereka mudah diterima dan diikuti oleh followers.

Maka ketika kamu mengajak influencer bekerja sama untuk memasarkan produk atau layanan bisnis, maka para pengikut akan mempercayai apa yang influencer katakan, misalnya produknya bagus, layanan bisnis terpercaya, dan sebagainya.

5. Meningkatkan Reach secara Organik

Salah satu keuntungan besar menerapkan strategi marketing dengan influencer adalah kemampuan mereka untuk meningkatkan reach secara organik. 

Ketika influencer membagikan konten atau ulasan positif tentang produk, teman-teman dalam lingkaran pertemanan mereka, hingga para followers yang mungkin tidak mereka kenal, akan melihat postingan tersebut.

Terlepas ada interaksi atau tidak, tetap saja reach dari postingan tersebut menjangkau banyak audiens dan membuat produk maupun brand kamu jadi dikenal banyak orang.

6. Mendapatkan Konten Menarik untuk Promosi

Menghasilkan konten yang menarik dan bisa meningkatkan engagement dengan pengguna media sosial bukanlah suatu hal yang mudah.

 Tak jarang, pemilik brand pun kehabisan ide untuk bisa menghasilkan konten yang menarik. Solusinya, kamu sebagai pemilik brand bisa bekerja sama dengan influencer

Biasanya, influencer mampu menghasilkan konten yang unik, memiliki ciri khas, punya pandangan yang lebih jujur terhadap produk, dan lainnya. Inilah yang kemudian meningkatkan reach dan engagement dengan pengikutnya.

7. Memperbesar Peluang Terjadinya Penjualan

Ketika iklan yang kamu pasang di media cetak atau media digital tak lagi memberi dampak signifikan terhadap bisnis, cobalah menerapkan strategi influencer marketing

Pengaruh influencer yang begitu besar, tak jarang membuat brand atau produk yang digunakannya menjadi viral. Nah, ketika bisa viral inilah maka akan ada lebih banyak orang yang penasaran, dan akhirnya ikut membeli dan mencoba produk yang viral tersebut. 

Lalu, bagaimana caranya agar produk bisa viral? Coba pelajari beberapa webinar dan microlearning yang tersedia di aplikasi belajar online QuBisa berikut ini:

Nah, itulah pengertian dan manfaat influencer marketing yang bisa kamu dapatkan kalau bekerja sama dengan influencer. Pastikan dalam mempromosikan dan memasarkan bisnis, kamu memilih influencer yang tepat berdasarkan tingkatan influencer

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua