Unduh Aplikasi QuBisa
5 Fitur Penting di WA Bisnis untuk Pemilik Toko Online
Artikel
Social Media Marketing

5 Fitur Penting di WA Bisnis untuk Pemilik Toko Online

Punto Wicaksono24 Jan 235 menit membaca

Fitur Whatsapp business merupakan jawaban untuk kemudahan bisnis online Anda. Beberapa fitur WA bisnis memang dirancang untuk mempermudah pemasaran bisnis untuk toko online. Fungsi fitur di WA bisnis juga beragam yang semuanya mendukung kemajuan bisnis. Lantas apa saja fitur tersebut?

Mengenal Fitur di dalam Whatsapp Bisnis untuk Toko Online

Sebelum membahas lebih lanjut, perlu diketahui bahwa WhatsApp business memang didesain khusus untuk pelaku usaha, terutama untuk pemilik bisnis kecil serta Usaha Kecil dan Menengah (UKM). WhatsApp business bisa Anda unduh secara gratis di Android maupun iOS. Berikut ini beberapa fitur WA bisnis yang bisa memperlancar bisnis Anda.

Pesan Otomatis

Sesuai namanya, fungsi fitur di WA bisnis yang satu ini adalah auto reply atau membalas otomatis pesan yang masuk ke WA bisnis Anda. Fitur ini sangat membantu para pebisnis online untuk membalas pesan yang masuk, bahkan dalam kondisi Anda sedang offline. Dengan begini, pelanggan tidak akan merasa diabaikan dan bisa dilayani 24 jam dalam sehari, termasuk di luar jam kerja.

Untuk memaksimalkan fungsi WA bisnis auto reply, juga fungsi greeting, lakukan terlebih dahulu pengaturan dan input kata atau kalimat yang hendak Anda gunakan dalam menjawab pesan masuk dari pelanggan.

Tambahan pengetahuan mengenai cara berjualan online dengan memanfaatkan berbagai fitur yang tersedia di Whatsapp bisnis, antara lain:

membuat kategori percakapan berdasarkan kriteria

Label

Fitur Whatsapp business berikutnya adalah label yang berfungsi untuk membuat kategori percakapan berdasarkan kriteria tertentu. Dengan adanya label, Anda bisa melakukan tindak lanjut yang tepat kepada pelanggan.

Beberapa label yang ada dalam Whatsapp business, antara lain: new customer (pelanggan baru), new order (pesanan baru), pending payment (pembayaran tertunda), paid (lunas), dan order complete (pesanan selesai). Label ini juga dapat membuat tampilan pesan Anda lebih rapi.

Katalog

Adanya katalog produk atau e-catalog sebagai salah satu fitur Whatsapp business sangat membantu pelanggan dalam menentukan pilihan produk yang akan dibeli. Anda akan diuntungkan dengan efisiensi waktu dan tidak perlu lagi menjelaskan barang apa saja yang Anda jual. Pelanggan bisa mendapatkan informasi lengkap melalui katalog. 

Tak hanya itu, Anda juga bisa membuat tautan untuk seluruh katalog atau setiap produk yang Anda jual. Tautan atau URL tersebut juga bisa dibagikan pada website bisnis dan media sosial Anda.

Keranjang

Setelah mengaktifkan fitur katalog, Anda bisa secara otomatis mengaktifkan fitur keranjang. Fungsi fitur keranjang di WA bisnis untuk memudahkan pelanggan dalam memilih barang yang mereka suka. Tak menutup kemungkinan, seorang pelanggan tertarik pada beberapa produk di toko online Anda, sehingga pelanggan bisa menyimpan barang yang disukainya sebelum memutuskan untuk membeli.

fitur balas cepat di whatsapp bisnis

Balas Cepat

Kecepatan membalas pesan konsumen menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi kesuksesan bisnis online. Semakin cepat Anda membalas pesan, semakin puas pelanggan. Fitur balas cepat atau quick reply ini memudahkan Anda untuk melayani pelanggan dalam waktu bersamaan. Bayangkan, jika dalam satu waktu chatting, ada 20 pelanggan yang menanyakan produk, bisa jadi akan membuat Anda kewalahan kalau harus membalas satu persatu secara manual. 

Dengan adanya fitur balas cepat, Anda bisa membalas pesan konsumen tepat waktu. Fitur balas cepat juga memungkinkan Anda untuk menyimpan dan menggunakan kembali format pesan untuk menjawab pertanyaan yang sering ditanyakan pelanggan. Agar bisa menggunakan fitur ini, Anda cukup pilih opsi lainnya, lalu pilih Fitur Bisnis, dan balas cepat.

Rekomendasi kursus online gratis bagi Anda yang ingin sukses berjualan online juga tersedia di aplikasi belajar online QuBisa, antara lain:

Ada banyak fitur Whatsapp business yang bisa membantu Anda mengembangkan toko online dan berjualan online. Beberapa fitur WA bisnis di atas jika diimplementasikan secara maksimal bahkan mampu meningkatkan penghasilan sekaligus dapat membantu Anda mengembangkan bisnis menjadi lebih besar.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua