Tantangan Mengikuti Program Management Training
2.5k melihat · 11 Agustus 2022
Tantangan Mengikuti Program Management Training
Ringkasan
Dalam video sebelumnya, telah dijelaskan mengenai beberapa keuntungan mengikuti program management training, di antaranya career progression yang lebih cepat, memperluas networking dan koneksi, mengasah leadership skill dan kemampuan adaptasi, hingga kenaikan gaji berkala yang lebih cepat. Semua itu tentunya akan Anda dapatkan saat berhasil mengikuti keseluruhan program management training dengan baik.
Selain mengetahui keuntungan yang Anda dapatkan, yuk ketahui juga apa saja tantangan yang ada saat mengikuti program management training? Pertama, tingkat stress yang tinggi. Saat menjalani program management training, tekanan yang ada saat menyelesaikan tugas yang diberikan juga terasa begitu besar. Stress bahkan bisa berkembang jadi berbagai penyakit, seperti GERD.
Kedua, pandangan dari orang lain. Saat lulus dari program management training, career progression juga akan semakin cepat, Tak tertutup kemungkinan, Anda akan berada dalam jabatan yang sama dengan rekan kerja yang usianya jauh lebih tua. Saat itu, mungkin Anda akan menghadapi pandangan aneh dan rasa tidak bersahabat dari rekan kerja. Di saat itulah, Anda harus mampu membawa diri dan beradaptasi dengan baik. Teruslah mencoba untuk menjalin hubungan baik dan menghormati rekan kerja Anda.
Sobat QuBisa dapat menyimak hingga akhir video microlearning kali ini untuk mengetahui beragam tantangan dan cara menghadapinya saat mengikuti program management training. Jangan lewatkan juga e-learning berikut seputar pengembangan karir yang ada di aplikasi siap kerja QuBisa:
Sylvania Putri, S.T., M.T.
Business Unit Manager at Philip Morris International
0Komentar