Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Komunikasi Efektif Dengan Pendekatan D.I.S.C (Ciri-ciri Kepribadian Cermat/Compliance) - Part 10

4.3k views · 24 August, 2021

Share
Dr Yusuf Ronny Edward MH M I Kom MPsi

Dr Yusuf Ronny Edward MH M I Kom MPsi

Agar komunikasi menjadi lebih efektif, Sobat QuBisa sebaiknya mempelajari jenis-jenis kepribadian manusia untuk memahami lawan bicara dan menyesuaikan strategi komunikasi seperti apa yang harus digunakan.

 

Strategi komunikasi efektif dibutuhkan agar pesan yang Anda sampaikan dapat diterima oleh orang lain sehingga terjadi perubahan sikap atau pola pikir sesuai apa yang diharapkan.

 

Di dalam video ini dijelaskan salah satu jenis kepribadian manusia, yaitu kepribadian cermat (compliance). Compliance artinya patuh dan serba teratur. Mereka yang memiliki tipe kepribadian cermat memiliki ciri-ciri disiplin, tepat waktu, menyukai detail, dan tidak mudah percaya terhadap orang lain. Apabila Anda bertemu dengan orang seperti ini, bicaralah menggunakan data dan fakta karena mereka tidak suka dibohongi.

 

Nah, seperti apa sebenarnya ciri-ciri lainnya dari individu dengan karakter cermat ini? Benarkah daya ingat mereka sangat tajam sehingga ada kesalahan sedikit saja selalu diingat selamanya? Langsung saja saksikan videonya, ya!

 

Sobat QuBisa juga dapat menyaksikan video pembelajaran lainnya di platform kursus online dan webinar QuBisa seputar pengembangan diri dan dunia kerja, antara lain:

 

 

 

0Comments

no profile