Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

Kegiatan Penting yang Dilewatkan Saat Persiapan Interview Kerja

4.3k views · 2 January, 2022

Share
Nelly Mathias

Nelly Mathias

Proses wawancara kerja atau interview umumnya menjadi step terakhir sebelum Anda resmi diterima bekerja di suatu perusahaan. Untuk itu, Anda harus mempersiapkan diri dengan baik dan memperlihatkan apa yang Anda miliki semaksimal mungkin. Tak hanya dokumen dan penampilan saja, Anda pun harus melakukan riset terkait perusahaan yang Anda lamar.

Riset Merupakan Modal Penting untuk Kesuksesan Wawancara Anda

Apa saja yang perlu diriset sebelum Anda menghadapi wawancara? 

Cari Tahu Informasi Perusahaan

Cari tahu semua hal tentang perusahaan. Mulai dari keunggulannya, budaya perusahaan, prestasi, bergerak di bidang apa, dan lainnya. Untuk perusahaan berskala besar, Anda bisa mencari tahu informasi ini pada website official perusahaan maupun media sosialnya.

Memahami Posisi Pekerjaan yang Dilamar

Ketika melamar suatu posisi di perusahaan. Jangan hanya terpaku pada job description singkat yang dilampirkan pada informasi lowongan tersebut. Anda harus mencari lebih lanjut terkait detail pekerjaan, struktur laporan, kriteria untuk bisa menempati posisi tersebut, dan lainnya.

Tips Menjawab Pertanyaan Jebakan Saat Interview Kerja

Saat proses interview kerja berlangsung, umumnya pewawancara atau HRD akan mengajukan pertanyaan jebakan yang bisa mengakibatkan kegagalan Anda mendapatkan pekerjaan tersebut. Nah, supaya bisa berjalan dengan lancar, jangan lupa untuk mempelajari daftar pertanyaan interview kerja dan cara menjawabnya seperti berikut ini.

Coba Ceritakan Tentang Diri Anda

Pertanyaan pertama dan paling umum yang sering ditanyakan HRD adalah bertanya pada diri Anda sendiri. Dengan memahami maksud pertanyaan ini, Anda harus mengetahui keterampilan untuk mendapatkan penerimaan selama proses wawancara. Pertanyaan ini bertujuan supaya HRD bisa mengenal Anda dengan baik, mulai dari kepribadian atau karakter, hingga beberapa hal penting lainnya 

Mulai dari kemampuan komunikasi Anda, termasuk menyampaikan gagasan dengan baik, dan tingkat ketenangan dalam menghadapi situasi saat ini. Jawaban yang Anda berikan akan menentukan seberapa besar visi dan wawasan yang dimiliki.

Kenapa Anda Tertarik Melamar Pekerjaan Ini?

Rahasia untuk  menjawab pertanyaan ini adalah menjawab dengan sejujur-jujurnya ​​dan senyata mungkin berdasarkan pengalaman Anda. Jangan lupa untuk melakukan riset terhadap tempat kerja yang Anda lamar, kemudian menghubungkannya dengan kondisi yang Anda alami. Jangan terlalu banyak menjawab pertanyaan ini, alih-alih melakukan rahasia agar berhasil lolos wawancara, Anda justru bisa mendapatkan kebalikannya.

Kenapa Perusahaan Harus Mempekerjakan Anda?

Pertanyaan ini diberikan untuk mengukur seberapa baik Anda menggambarkan posisi pekerjaan yang telah Anda pilih. Jangan hanya menggambarkan kualifikasi, tetapi harus menggabungkan penjelasan dan jawaban dengan kualifikasi dan deskripsi pekerjaan.  Jika Anda dapat memberikan jawaban berbobot, maka akan terlihat seberapa besar potensi yang Anda miliki untuk mengisi pekerjaan tersebut.

Apa Kelemahan yang Anda Miliki?

Tujuan dari pertanyaan ini adalah mengukur kejujuran Anda. Jangan berbohong atau melebih-lebihkan saat menjawab pertanyaan ini, karena HRD atau pewawancara bisa melihatnya dengan jelas. Jangan pula menjawab bahwa Anda tidak memiliki kelemahan. Ini menunjukkan betapa sombongnya Anda dan sama sekali tidak membantu keberhasilan proses wawancara kerja.

Apa Rencana Anda 5 Tahun Ke Depan

Anda harus berhasil menjawab pertanyaan ini dengan baik. Pertanyaan ini pada dasarnya bertujuan untuk mengukur visi dan misi yang Anda. Pastikan Anda membeberkan secara runut tentang diri Anda, dan apa yang akan Anda capai selama kurun waktu 5 tahun ke depan. Ingat, ini berdasarkan rencana pekerjaan, bukan kehidupan pribadi Anda.

Nah itulah modal awal agar Anda bisa lulus interview kerja. Melakukan riset juga akan membantu Anda untuk merasakan apakah benar-benar cocok dengan posisi pekerjaan di perusahaan tersebut atau justru sebaliknya. Jangan lupa juga untuk melatih jawaban atas daftar pertanyaan di atas jauh-jauh hari sebelum menghadapi proses wawancara.

Untuk satu kegiatan yang sering terlewatkan perhatian Anda ketika sedang melakukan persiapan menghadapi interview kerja, Anda perlu menyimak selengkapnya pada video microlearning di atas, supaya lebih memahami dan menjadi catatan supaya di lain waktu tidak terlewatkan lagi. Selain itu, pelajari juga beberapa rekomendasi materi e-learning tentang wawancara kerja yang sudah tersedia di aplikasi belajar online QuBisa, di antaranya:

0Comments

no profile