Universitas Islam Malang (UNISMA) adalah salah satu perguruan tinggi swasta terkemuka di Kota Malang, Jawa Timur. Didirikan pada 27 Maret 1981 oleh Yayasan Sunan Giri, ang kini dikenal sebagai Yayasan Universitas Islam Malang, UNISMA lahir dari semangat para tokoh Nahdlatul Ulama, ulama, dan cendekiawan Muslim untuk mendirikan perguruan tinggi Islam yang besar, berkualitas, dan mandiri.
Berhaluan Ahlussunnah wal Jama'ah, UNISMA berkomitmen menghasilkan sumber daya manusia yang berilmu, bertakwa, toleran, dan moderat, serta mampu bersaing di era global dengan tata kelola universitas yang baik.
Saat ini, UNISMA memiliki berbagai fakultas yang mencakup:
Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas lulusan dan kesiapan mereka memasuki dunia kerja, UNISMA melalui Career Development Center (CDC) Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Relevansi Pendidikan (LP2RP) telah menjalin kerja sama dengan QuBisa dan Indonesia Career Center Network (ICCN).
Kolaborasi ini diwujudkan dalam bentuk webinar "QuBisa Goes To Campus: CV & Interview Hacks" yang bertujuan membekali mahasiswa dan calon lulusan dengan keterampilan menyusun CV yang menarik dan teknik wawancara yang efektif, sehingga meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam menghadapi dunia kerja.
Melalui kerja sama ini, UNISMA menunjukkan komitmennya dalam mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi lulusan yang kompeten, adaptif, dan siap bersaing di pasar kerja global.
QuBisa © 2025. All rights reserved.