Unduh Aplikasi QuBisa
7 Tips Mudah Agar Ponsel Tidak Bisa Di-Hack, Begini Caranya!
IT Development

7 Tips Mudah Agar Ponsel Tidak Bisa Di-Hack, Begini Caranya!

Wanda Indana24 Jan 236 menit membaca

Zaman sudah canggih. Menjaga ponsel kamu agar data-data di dalamnya tak bocor menjadi sebuah kewajiban. Benda kecil digenggamanmu itu berisi hampir seluruh aktivitas digital. Mulai dari email sampai aplikasi-aplikasi yang berhubungan dengan keuangan.

Di era digital sekarang ini, pelaku kejahatan semakin pintar. Mereka terus menebar ancaman, termasuk mengincar ponselmu. Misalnya, bisa saja ponselmu disusupi dengan malware jahat yang membuat pelaku kejahatan dapat mengintai, bahkan mengontrol, perangkatmu dari jarak jauh.

Oleh sebab itu, penting untuk menjaga keamanan ponsel agar tidak diretas oleh para hacker yang tidak bertanggung jawab. Ada beberapa tips mudah yang bisa dilakukan agar HP-mu tidak kena hack. Apa saja itu? Berikut ulasannya.

1. Hindari pakai WiFi umum

Tips pertama hindari penggunaan WiFi gratis yang tersedia di fasilitas umum. Menurut Webroot, mereka yang memakai WiFi yang biasanya tidak memasang password alias gratis, dan dapat diakses semua orang, adalah target empuk para hacker. Kalau kamu benar-benar kepepet, misalnya karena kehabisan kuota internet, silakan saja menggunakan WiFi, tapi tetap sambil mengaktifkan VPN.

2. Rajin hapus history

Tips berikutnya kamu harus rajin menghapus history pencarian beserta cookie dan cache-nya. Sebab, para peretas bisa tahu bagaimana kebiasaan dan polamu dalam menggunakan internet hanya dengan melihat browsing history.

3. Jangan asal unduh aplikasi

Biasakan membaca review dan pelajari aplikasi yang akan di-download di ponsel. Sebab setiap aplikasi akan selalu meminta permission atau izin untuk melihat file di ponsel, mengakses kamera, hingga menggunakan mikrofon. Walaupun sudah ada regulasi tentang keamanan privasi, tetap saja itu bisa membuka peluang bagi hacker untuk meretas ponsel kamu melalui aplikasi abal-abal.

4. Gunakan password yang rumit

Memasang password atau PIN di ponsel sudah menjadi keharusan supaya keamanan data di dalamnya terjaga. Hindarilah menggunakan password yang gampang ditebak, seperti tanggal lahir, tanggal pernikahan, angka yang berurutan, dan lainnya. Pula, jangan pakai satu password yang sama untuk setiap perangkat elektronik.

Betul, menggunakan password yang rumit ada risikonya. Misalnya, bagaimana kalau Anda lupa password-nya. Untuk berjaga-jaga, Anda boleh menyimpan password yang rumit di email. Jadi kalau Anda lupa, untuk mengingatnya, Anda boleh membuka email tersebut.

5. Jangan simpan password otomatis di ponsel

Dikutip dari Kaspersky, walaupun kamu memiliki banyak kata sandi, bukan berarti kamu bisa menyimpan berbagai password tersebut di dalam ponsel. Kamu sebaiknya menggunakan aplikasi password manager atau mencatatnya secara manual di buku catatan dan simpan di tempat yang aman.

6. Gunakan Two-Factor Authentication

Fitur two-factor authentication (2FA) adalah salah satu tips terbaik agar p0nsel kamu tidak kena hack. Dan, kini sudah banyak ponsel atau aplikasi selalu menawarkan penggunanya untuk menyalakan two-factor authentication (2FA).

Two-factor authentication akan mengirimkan sebuah kode rahasia ke pengguna setiap kali ada percobaan untuk login. Misalnya, Apple ID dan Google, kedua raksasa teknologi itu selalu menawarkan two-factor authentication sebagai pengamanan akun apabila ponselmu digunakan di perangkat berbeda.

Bentuk two-factor authentication bermacam-macam. Mulai dari sidik jari, kode atau konfirmasi ke SMS dan email, face ID, hingga USB key fisik yang belakangan menjadi opsi populer.

7. Gunakan layanan lost device tracking

Kamu perlu menggunakan layanan lost device tracking untuk memudahkan kamu mencari ponsel yang hilang. Layanan ini membantu pelacakan ponsel melalui letak lokasi.

Ponsel keluaran terbaru biasanya sudah memiliki fitur ini. Kamu tinggal mengaktifkan GPS atau location di ponsel saja. Tapi, kalau ponsel kamu keluaran lama, kamu bisa mengunduh aplikasi tersendiri untuk bisa melakukannya.

Itulah beberapa tips mudah yang bisa kamu lakukan untuk melindungi ponsel agar tidak diretas pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Selain tips di atas, QuBisa punya ulasan khusus tentang mengamankan perangkat dari serangan hacker. Berikut topik-topiknya:

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua